PEMBAWA ACARA DALAM RANGKA HAFLAH AKHIRUSSANAH

اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
اَلْحَمْدُ ِللهِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ رَسُوْلِ اللهِ، سَيِّدِناَ مُحَمَّدِ بْنِ عَبْدِ اللهِ، وَعَلىَ آلِهِ وَأَصْحَابِهِ وَمَنْ تَبِعَ رُشْدَهُ. أَماَّ بَعْدُ.
حَضْرَةَ الْمُكَرَّمِيْنَ para Ulamaul Alimiin, khususnya para Kyai, para Bapak Asyatid yang kami mulyakan. Para Bapak Pejabat Pemerintah Sipil maupun TNI yang kami hormati. Para hadirin dan hadirot yang sama-sama kami hormati.
Lewat sejuknya angin malam yang membawa suasana dingin cerah cemerlang ini, kiranya tiada kata yang manis untuk kami sampaikan dalam muqodimah ini, melainkan ungkapan rasa puji syukur kehadirat Allah SWT, dengan wasilah ucapan Alhamdulillahi Robbil 'Alamin. Yang mana pada saat ini Allah SWT, telah melimpahkan rahmat, nikmat, taufiq dan hidayahNya kepada kita sekalian sehingga pada saat ini kita telah bisa memanifestasikan diri untuk bertemu, berpadu dan bersatu dalam forum yang sederhana ini tetap dalam keadaan sehat wal afiat. Mudah-mudahan kehadiran kita pada majelis ini dicatat oleh Allah Swt sebagai عَمَلاً صَالِحًا مَقْبُوْلاً Amin, Ya Robbal ‘Alamin.
Yang kedua kali semoga salam bahagia Allah SWT tetap terlimpahkan kepada junjungan Nabi Besar Muhammad SAW beserta para ahli keluarga dan para sahabatnya. Mudah-mudahan atas pertemuan kita pada saat ini benar-benar menjadikan suatu realisasi yang bisa menjadikan sababiyahnya kita sekalian bisa mendapatkan syafaat dari Rosulullah besok dihari kiamat. Amin, Ya Robbal ‘Alamin.
Para hadirin dan hadirot yang berbahagia, detik-detik jam dinding telah berlalu, beredar menetukan waktu dan rupanya jarum jam sudah menunjukkan pukul dua puluh waktu Indonesia bagian barat. Maka sesuai dengan fungsi daripada tugas kami, yaitu pemutar adanya roda acara yang akan berlangsung pada malam ini, sebagai berikut:
Acara pertama adalah pembukaan…
Acara kedua pembacaan ayat suci Al-Qur’an
Sekapur sirih dari panitia merupakan acara yang ketiga
Dilansungkan acara keempat sambutan-sambutan
Dan acara yang kelima yaitu ceramah agama dalam rangka Haflah Akhirussanah yang Insya Allah nanti akan disampaikan oleh Al-Mukarrom Bapak K.H. Zainuddin MZ dari Jakarta.
Dan acara yang keenam pembacaan do’a sekaligus yang akan mengakhiri atas berlangsungnya acara pada malam hari ini.
Para hadirin, marilah acara pertama kita buka dengan bacaan surat Al-Fatihah agar mendapat ridlo dari Allah SWT. Al-Fatihah…
Para hadirin, melangsungkan acara yang kedua yaitu pembacaan ayat suci al-qur’an dalam hal ini akan dibacakan oleh yang terhormat bapak samsudin, kepada beliau kami persilahkan…
Para hadirin demikianlah pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang telah dibacakan oleh bapak samsudin semoga atas bacaan tersebut bisa memberkahi kita bersama. Amin. Dan kepada bapak samsudin disampaikan terima kasih (dan seterusnya “sama” sampai acara berakhir). Kata penutup pembawa acara, sebaiknya pembawa acara naik ke podium lagi.
Para hadirin! Demikianlah semua acara telah berlangsung dengan aman dan lancar. Semoga kita sekalian bisa mengambil hikmahnya serta mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan berkah serta ridlo Allah SWT. Amin, Ya Robbal ‘Alamin.
Dan kami sebagai pembawa acara kurang lebihnya kami mohon maaf dan kami akhiri dengan ucapan:
وَبِاللهِ التَّوْفِقُ وَالْهِدَايَةُ
وَالسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ



comment 0 komentar:

Posting Komentar

Delete this element to display blogger navbar

 
© K4ng Thowil | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger
back to top